Selamat Datang di Website resmi Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur

Sosialisasi Jatim Puspa di Kab. Bojonegoro

Sosialisasi Jatim Puspa di Kab. Bojonegoro dibuka oleh Ibu Sekda Kab. Bojonegoro.

Arahan Dra. Nurul Azizah, MM di masa pandemi ini selain kesehatan ditangani, perekonomian juga harus digerakkan, prioritas pemkab bojonegoro pada aspek pendidikan, kesehatan dan perekonomian.

Program program itu nyambung dengan program Pemerintah Prov. Jatim, diantaranya adalah Jatim Puspa yg merupakan pemberdayaan usaha perempuan dalam rangka meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga.

Hadir pada acara ini Kepala Dinas PMD Kab. Bojonegoro beserta jajarannya, TP PKK Kab. Bojonegoto, Camat dan 8 Kades lokasi Program serta pendamping kab dan pendamping desa program JP.

Sebagai narasumber sosialisasi, disampaikan materi dari DPMD Prov. Jatim, Bappeda Kab. Bojonegoro dan DPMD Kab. Bojonegoro.

Semangat berusaha perlu terus ditumbuhkan, perputaran uang di desa perlu terus diupayakan sehingga pertumbuhan ekonomi di masa pandemi ini dapat ditingkatkan.

 
Copyright © 2009 - 2024 DPMD Provinsi Jawa Timur All Rights Reserved.