Selamat Datang di Website resmi Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur
Senin, 27 Agustus 2018 15:55

Janda Pengrajin Anyaman Piring Dibantu Jalin Matra

Banyuwangi - Buhani, Kepala Rumah Tangga Perempuan (KRTP) pengrajin anyaman piring saat ini memiliki banyak stok bahan baku dan perlengkapan penunjang usahanya. Dia digerojok bantuan dari Program Jalin Matra Penanggulangan Feminisasi Kemiskinan Pemprov Jatim 2018.

Berbekal keahliannya mengayam, warga Desa Telemung, Kecamatan Kalipuro Kabupaten Banyuwangi itu mememuhi hidup keluarganya setelah ditinggal mati suaminya sejak 16 tahun terakhir. "Bantuannya dibelikan bahan baku sama alatnya," kata janda kelahiran 30 Juni 1972 itu.

Buhani sebelumnya merupakan seorang pemetik buah kopi yang berpenghasilan Rp 25.000,- per hari. Namun setelah anaknya divonis menderita kelumpuhan, Buhani harus mengorbankan pekerjaannya agar dapat merawat anaknya yang kala itu sedang berumur 9 tahun di rumah.

Sebelumnya, sang suamilah yang bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga kecil ini. Namun setelah meninggalnya sang suami, Buhani harus menanggung semua itu seorang diri.

Buhani sadar bahwa dia tidak bisa hanya berdiam diri sambil menunggu bantuan dari orang lain. Dikarenakan hal tersebut, Buhani berinisiatif untuk membuka usaha di rumahnya.

Dengan bermodalkan kelihaiannya menganyam, beliau membuat kerajinan anyaman piring yang berbahan dasar sapu lidi yang beliau dapat dari hasil jerih payahnya sendiri. Beliau memasarkan hasil kreasinya ke orang-orang sekitar rumahnya, dan ada pula yang langsung mengambil dagangannya. (Sofima/red)

 

Arsip

Pengunjung Online

Pengguna online 156 tamu
mod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_counter
mod_vvisit_counterHari ini4992
mod_vvisit_counterKemarin12157
mod_vvisit_counterMinggu ini58648
mod_vvisit_counterMinggu lalu46400
mod_vvisit_counterBulan ini132151
mod_vvisit_counterBulan lalu102118
mod_vvisit_counterTotal29055455

Pencarian

Kalender

April 2024
SSRKJSM
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930

Survey Polling

Bagaimana Kelengkapan Informasi Web DPMD Prov Jatim ?
 
Copyright © 2009 - 2024 DPMD Provinsi Jawa Timur All Rights Reserved.