Selamat Datang di Website resmi Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur
Rabu, 17 Januari 2018 16:43

Jalin Matra Bangkitkan Usaha Akma Yang Sempat Terpuruk

Probolinggo - Segala macam permasalahan sering terjadi di dalam perjalanan berbisnis. Tak jarang hingga mengalami keterpurukan yang seakan sulit untuk bangkit kembali.

Banyak hal yang membuat usaha mengalami masalah hingga ekonomi keluarga ikut terpuruk pula. Salah satunya karena faktor kondisi di luar kendali manusia, seperti terkena bencana alam atau pun sebab keluarga yang sakit.

Hal ini lah yang dialami Ibu Akma Sulas (65th). Kepala Rumah tangga Perempuan yang sudah berusia lanjut ini mengalami keterpurukan dalam menjalankan usaha sejak suaminya sakit kemudian meninggalkan keluarga untuk selama-lamanya.

Sebelumnya, Akma Sulas mempunyai usaha toko peracangan yang ramai menjadi langganan warga sekitar.  Namun semenjak suaminya sakit-sakitan modal usaha toko  habis untuk membiayai pengobatan hingga suaminya meninggal.

Di lingkungannya, Akma sulas merupakan seorang yang terkenal ulet dalam mengelola usaha toko. Dari bisnis toko itu semua kebutuhan warga sekitarnya terpenuhi. Ia juga terkenal ramah dan pandai memikat hati pembeli sehingga tidak heran dulu usaha toko peracangannya sukses dan berkembang. Dari tokonya itu, Akma Sulas mampu menghidupi dan menyekolahkan anak-anaknya.

Kini, toko itu masih berdiri, namun tak seramai dulu karena barang dagangan yang tidak lengkap sehingga membuat warga dan tetangga sekitar harus mencari alternatif toko lain.

Melihat ini, Program Jalin Matra Penanggulangan Feminisme Kemiskinan (PFK) dari pemprov Jawa Timur berusaha membangkitkan kembali usaha Akma Sulas. Dengan adanya bantuan berupa modal untuk usaha sebesar Rp 2,5 juta, dia  membelanjakan bantuan untuk kebutuhan toko. Kini, dalam sehari dia bisa meneghasilkan uang antara Rp 200 ribu hingga 250 ribu.

“Alhamdulillah saya mendapat bantuan. Saya sangat bersyukur. Harapan saya semakin besar dan semangat berbisnis kembali lagi, karena sejak muda saya sudah terbiasa dagang," ujar Akma Sulas.

Ibu Akma Sulas merupakan figur panutan, di usianya yang tidak lagi muda ia masih pekerja keras dan gigih berusaha membangun kembali usaha yang dulu sempat berhenti karena musibah.

Akma Sulas selalu berharap semoga modal usaha yang diberikan menjadi modal usaha yang berkah, sehingga dapat memenuhi kebutuhan kehidupanya dan usaha berjalan lancar.(faisolef/red)

 

Arsip

Pengunjung Online

Pengguna online 138 tamu
mod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_countermod_vvisit_counter
mod_vvisit_counterHari ini6079
mod_vvisit_counterKemarin10344
mod_vvisit_counterMinggu ini60263
mod_vvisit_counterMinggu lalu99353
mod_vvisit_counterBulan ini198311
mod_vvisit_counterBulan lalu176683
mod_vvisit_counterTotal29298298

Pencarian

Kalender

Mei 2024
SSRKJSM
12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031

Survey Polling

Bagaimana Kelengkapan Informasi Web DPMD Prov Jatim ?
 
Copyright © 2009 - 2024 DPMD Provinsi Jawa Timur All Rights Reserved.